Jumat, 20 September 2013

AFF U-19: Jungkalkan Timor Leste, Indonesia Hadapi Vietnam di Final

Indonesia menang 2-0 atas Timor Leste di semifinal.




Timnas Indonesia U-19 melaju ke partai puncak Piala AFF U-19. Hasil itu diperoleh setelah mereka menyingkirkan Timor Leste pada laga semifinal yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat, 20 September 2013.

Dalam pertandingan tersebut, tim asuhan Indra Sjafri bermain gemilang. Mereka membukukan kemenangan meyakinkan 2-0. Dimotori Evan Dimas, Garuda Muda tampil dominan sepanjang laga. Mereka tak berhenti menggempur pertahanan lawan. Pada babak pertama, Indonesia mampu unggul 1-0. Gol dicetak oleh Ilham Udin di menit 10.
Sementara itu, gol tambahan Indonesia lahir pada babak kedua. Adalah M Hargianto yang mencatatkan namanya di papan skor. Ia melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, usai memanfaatkan bola liar hasil buangan kiper lawan, Fagi Da Silva.
Sudah unggul 2-0, Indonesia sedikit mengendurkan permainan. Untungnya, kubu Timor Leste juga sudah kelelahan, sehingga tak ada upaya dari mereka yang membahayakan gawang tim merah-putih. Hingga laga berakhir, skor 2-0 untuk tuan rumah masih bertahan.
Hasil itu membawa Indonesia melangkah ke partai pamungkas yang rencananya dihelat pada Minggu, 22 September mendatang. Mereka nantinya akan menghadapi Vietnam yang pada pertandingan lain sukses menekuk Laos dengan skor tipis 1-0.
Susunan pemain:Indonesia: Ravi Murjianto (Rully Desrian 39'), Putu Gede Juti, Hansamu Yama, M. Shahrul, Fatchurohman, M. Hargianto, Evan Dimas, Zulfiandi, Maldini, Muchlis Hadi, Ilham Udin.
Timor Leste: Fagi Da Silva, Goncalves Amorin, E. Dos Santos, Jorge Victor, C. Monteiro, Adelino Trindade, Nataniel De Jesus, Marcos Gusmao, Wilson Da Cruz, Frangctyatma Alves.

0 komentar:

Posting Komentar