Rabu, 02 Oktober 2013
Dipermak, BBM untuk Android Kembali Diuji Coba
imo92 - BlackBerry membuktikan ucapannya terkait komitmen untuk tetap merilis aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) lintas platform. Perusahaan asal Kanada ini dikabarkan telah mengundang beberapa pengguna terpilih untuk kembali menjajal BBM di Android versi ujicoba (Beta) terbaru yang telah diperbaiki.
Informasi terkait ujicoba aplikasi BBM ini didapatkan oleh situs web Crackberry dari beberapa e-mail laporan yang mereka terima, Kamis (3/10/2013).
Menurut e-mail laporan tersebut, BlackBerry dikabarkan telah melakukan beberapa perubahan minor dari segi tampilan.
Perubahan pertama terletak pada Welcome Screen. Pada layar ini, BlackBerry menambahkan penjelasan bahwa aplikasi tersebut kini telah benar-benar hadir. BlackBerry juga mempercantik tampilan antarmuka dari aplikasi tersebut.
Selain itu, logo BBM yang selalu muncul di bagian kiri atas layar, kini bisa dinonaktifkan oleh pengguna. Sekadar informasi, apabila Anda menginstalasi dan menjalankan aplikasi BBM di perangkat Android, logo BBM akan selalu muncul di bagian kiri atas layar. Logo tersebut menandakan, aplikasi BBM selalu aktif. Tentunya, logo tersebut dapat membuat layar sedikit "penuh".
Masih belum diketahui tanggal kemungkinan aplikasi ini akan dirilis kembali. Namun, setidaknya BlackBerry sudah terlihat membuat perkembangan baru terkait BBM untuk Android ini.
BBM untuk iPhone dan Android sejatinya sudah dirilis pada 21 dan 22 September 2013 lalu. Sayangnya, aplikasi ini mengalami kemunduran tanggal rilis akibat file tak resmi BBM untuk Android.
Saking banyaknya pengguna yang menggunakan file tersebut, sekitar 1,1 juta pengguna, server BBM mengalami masalah yang cukup serius hingga akhirnya BlackBerry memutuskan untuk menunda waktu rilis aplikasi ini.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar